Medan.
Razia Ops Patuh Toba 2024 dilaksanakan sebagai menunjukkan hasil positif pada hari kedua operasi tersebut, Dengan tegas dilakukan untuk penegakan disiplin dalam menjalankan saat berlalulintas, hal ini, dalam upaya mewujudkan keamanan keselamatan dan ketertiban berlalu lintas, yang dilaksanakan pada tanggal ( 16/07/2024).
Menurut dari hasil keterangan Kabid Humas Poldas Sumut, Kombes Pol. Hadi Wahyudi SIK, SH, MH menjelaskan, penindakan hukum terhadap pelanggaran lalu lintas dilakukan untuk mengurangi potensi kecelakaan lalulintas, Terdapat 40 kasus pelanggaran menggunakan ETLE.
"Data hari ke-2 razia Ops Patuh Toba 2024 ini, sebanyak berjumlah 1.036 pelanggar ditilang secara manual oleh petugas dilapangan, Polisi juga memberikan 936 tegura,"tegas Hadi.
Kemudian Kombes Pol Hadi Wahyudi selaku Kabid Humas Polda Sumut juga menyampaikan dalam operasi tidak hanya mengedepankan penegakan hukum tetapi juga Kampanye Keselamatan terus diintesifkan melalui berbagai media. Sudah tercatat 105 kali di media cetak, 193 kali di media elektronik, media sosial, spanduk yang tersebar di berbagai titik strategis.
Selain daripada itu, Mantan Kapolres Biak Papua ini juga menyampaikan bahwa telah tercatat 8 kejadian laka lantas dengan korban meninggal dunia 1 orang, 3 orang luka berat, dan 6 orang luka ringan.
"Polisi akan tetap terus menjaga sendi kehidupan masyarakat, kesadaran dan kepatuhan berlalu lintas, agar Sumut Siap nantinya Menyongsong PON XXI 2024," pungkasnya.
( Bangunta Sembiring)