Sinergitas TNI Polri Wilayah Semarang Timur Cipkon Aman Ibadah Minggu Kasih dan Paskah GKJ Tlogosari


Pedurungan, Semarang – Dalam rangka cipta kondisi di wilayah Kelurahan Tlogosari Kulon, Bhabinkamtibmas Polsek Pedurungan Aiptu S.Rono bersama Babinsa Kodim 0733 Pelda Zaini didampingi Sertu Prihatin gelar pengamanan ibadah minggu kasih dan mengantisipasi terjadinya kriminalitas di GKJ Tlogosari Semarang, Kelurahan Tlogosari Kulon, Kecamatan Pedurungan.

Personil Polsek Pedurungan Polrestabes Semarang Polda Jawa Tengah meningkatkan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dengan hmelaksanakan pengamanan di depan gereja serta sekitarannya, pukul 06.00 Wib, Minggu (31/03/2024).

Patroli Polsek Pedurungan yang dipimpin Aiptu S.Rono melakukan pengamanan dalam rangka pemantauan situasi  kamtibmas dan mencegah terjadinya aksi kejahatan wilayah Tlogosari dan didapati situasi aman kondusif, arus lalin lancar saat pelaksanaan ibadah minggu kasih dalam rangka Paskah tersebut, ungkap S.rono Bhabinkatibmas Polsek Pedurungan.

Dikesempatan itu, Aiptu S.Rono menghimbau kepada warga jemaat GKJ Tlogosari yang ada di sekitar lokasi agar ikut peran aktif menjaga situasi kamtibmas di wilayanya masing - masing, apabila menjumpai kerawanan kamtibmas, maka diminta untuk segera melapor ke Polsek Pedurungan maupun menghubungi Bhabinkamtibmas untuk segera ditindaklanjuti, pesannya.



Majelis Gereja GKJ Tlogosari beserta jemaat menyambut baik kehadiran Patroli Pengamanan Ibadah Minggu Kasih dalam rangka Paskah mengucapkan terimakasih atas kehadiran Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Pedurungan dan Babinsa Kodim 0733 Semarang, sehingga "pelaksanaan ibadah minggu kasih dan pembagian telur paskah berjalan lancar, situasi aman dan majelis gereja menyatakan siap segera melapor bila terjadi kerawanan kamtibmas" terang majelis Gkj Tlogosari.

Kapolsek Pedurungan yang dihubungi awak media ditempat terpisah menyampaikan terimakasih kepada seluruh jajaran yang sudah aktif melaksanakan Patroli Pengamanan Ibadah Minggu Kasih dan Paskah, kegiatan ini dilakukan guna menjaga kondusifitas selama kegiatan ibadah tersebut dan mencegah terjadinya kriminalitas di wilayah Kota Semarang, khususnya wilayah Tlogosari dan diharapkan dengan kegiatan ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman jemaat Gkj Tlogosari dan menciptakan situasi yang aman dan kondusif, pungkas Kompol Dina Novitasari, S.H, S.I.K, MN.( Adi) 

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال