Medan , MDNews - Satu Unit mobil Escudo milik seorang warga Kota Medan yang mengaku bernama Ari (29) di rampok ditengah jalan disiang hari di Jalan Gatot Subroto (Gatsu), tepatnya didepan Hotel Four Points, Medan pada Kamis (14/9/2017) sekitar pukul 12:30 WIB.
Informasi yang diperoleh dilokasi, awalnya Ari mengendarai kendaraan roda empatnya yang berwarna hijau itu dari Simpang Tomang Elok, Kecamatan Medan Sunggal. Ketika melewati Tomang Elok menuju Jalan Gatot Subroto, Orang Tak Dikenal (OTK) yang berjumlah belasan dengan mengendarai beberapa unit sepedamotor langsung mengejar mobil yang dikemudikan oleh korban. Para pelaku perampokan disiang bolong itu dengan cepat memepet kendaraan korban.
Tepat didepan Four Points, korban yang tidak tahan dikejar memilih untuk menghentikan laju kendaraannya. Setelah korban berhenti, dengan cepat para perampok itu langsung menggedor kaca mobil dan ada juga yang mencoba mengkempesi kendaraan korban agar korban keluar.
Korban yang tidak kenal dengan para pelaku awalnya bertahan didalam mobilnya, namun para pelaku terus menggedor kaca mobil dan korban akhirnya membuka pintu mobil, "katanya.
Rupanya, setelah pintu dibuka, salah seorang dari pelaku langsung menarik korban dari dalam mobil. Setelah korban keluar dari mobil, pelaku langsung mengambil alih kemudi dan langsung tancap gas membawa mobil itu ke arah Medan atau Iskandar Muda.
Korban yang ditinggal sendirian bingung mau berbuat apa, kemudian korban menelepon saudarnya dan kemudian berencana membuat laporan kekantor polisi terdekat.
Pantauan dilokasi, kejadian sempat mencekam, puluhan masyarakat yang berada dilokasi tidak berani berbuat apa-apa disaat para perampok itu menggedor-gedor dan membawa lari mobil korban.
“Aku gak tahu mobil itu nunggak atau gimana, orang tua aku yang tahu itu dan aku gak kenal sama para pelaku itu. Mereka tidak ada mengaku dari kolektor (leasing),” ujar korban.
Terpisah, Kapolsek Medan Baru Kompol Eko Triyulianto ketika dikonfirmasi melalui selularnya mengatakan belum ada menerima laporan korban.
“Laporan korban sampai saat ini belum ada kita terima, jika laporan sudah diterima akan segera ditindaklanjuti,” ujarnya. (Zato).
Editor : Edy MDNews 01.
Informasi yang diperoleh dilokasi, awalnya Ari mengendarai kendaraan roda empatnya yang berwarna hijau itu dari Simpang Tomang Elok, Kecamatan Medan Sunggal. Ketika melewati Tomang Elok menuju Jalan Gatot Subroto, Orang Tak Dikenal (OTK) yang berjumlah belasan dengan mengendarai beberapa unit sepedamotor langsung mengejar mobil yang dikemudikan oleh korban. Para pelaku perampokan disiang bolong itu dengan cepat memepet kendaraan korban.
Tepat didepan Four Points, korban yang tidak tahan dikejar memilih untuk menghentikan laju kendaraannya. Setelah korban berhenti, dengan cepat para perampok itu langsung menggedor kaca mobil dan ada juga yang mencoba mengkempesi kendaraan korban agar korban keluar.
Korban yang tidak kenal dengan para pelaku awalnya bertahan didalam mobilnya, namun para pelaku terus menggedor kaca mobil dan korban akhirnya membuka pintu mobil, "katanya.
Rupanya, setelah pintu dibuka, salah seorang dari pelaku langsung menarik korban dari dalam mobil. Setelah korban keluar dari mobil, pelaku langsung mengambil alih kemudi dan langsung tancap gas membawa mobil itu ke arah Medan atau Iskandar Muda.
Korban yang ditinggal sendirian bingung mau berbuat apa, kemudian korban menelepon saudarnya dan kemudian berencana membuat laporan kekantor polisi terdekat.
Pantauan dilokasi, kejadian sempat mencekam, puluhan masyarakat yang berada dilokasi tidak berani berbuat apa-apa disaat para perampok itu menggedor-gedor dan membawa lari mobil korban.
“Aku gak tahu mobil itu nunggak atau gimana, orang tua aku yang tahu itu dan aku gak kenal sama para pelaku itu. Mereka tidak ada mengaku dari kolektor (leasing),” ujar korban.
Terpisah, Kapolsek Medan Baru Kompol Eko Triyulianto ketika dikonfirmasi melalui selularnya mengatakan belum ada menerima laporan korban.
“Laporan korban sampai saat ini belum ada kita terima, jika laporan sudah diterima akan segera ditindaklanjuti,” ujarnya. (Zato).
Editor : Edy MDNews 01.
Tags
Hukum dan kriminal